Minggu, 24 Juli 2016

NASI GORENG PATTAYA

              Cara Membuat Nasi Goreng Pattaya

Mari kita mencoba membuat nasi goreng Pattaya.

BAHAN-BAHAN YANG DIGUNAKAN UNTUK MEMBUAT NASI GORENG PATTAYA.


  • 2 piring nasi
  • 100 gram udang, potong kecil-kecil.
  • 100 gram ayam, potong kecil-kecil.

  • 1 kaleng jamur kancing
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdm saus tomat.
  • 1 sdm kecap ikan.
  • Gula secukupnya
  • Garam secukupnya.
  • Kacang goreng secukupnya.


BAHAN-BAHAN BUMBU NASI GORENG PATTAYA


  • 4 siung bawang merah, di iris-iris
  • 2 siung bawang putih, di iris-iris
  • 1 buah paprika merah, di iris-iris
  • Daun kemangi, di cincang


BAHAN PELENGKAP NASI GORENG PATTAYA


  • telur dadar


CARA MEMBUATNYA :


  1. Panaskan minyak untuk menggoreng kemudian masukkan bumbu yang sudah diiris kecuali daun kemangi. Tumis hingga berubah warna dan harum.
  2. selanjutnya masukkan udang, jamur dan juga ayam hingga berubah warna.
  3. tambahkan nasi, aduk hingga merata.
  4. masukan bumbu saus tiram, kecap ikan, saus tomat dengan tambahan garam dan gula, aduk hingga masak
  5. Lanjutkan dengan menambahkan irisan bawang, kemangi dan kacang sebelum disajikan.


Dalam menyajikan nasi goreng Pattaya yang menggunakan telur dadar, tipsnya untuk anda agar nasi dapat dilipat dengan sempurna.
buat lah telur dadar seperti biasanya kemudian letakkan di piring yang datar, lanjutkan dengan memberi tambahan nasi goreng, kemudian lipat persegi empat. Ambil piring saji kemudian balik keatas piring saji dengan tambahan saus tomat dan saus sambal di atasnya.

sajikan dengan tambahan timun dan tomat sehingga menambah citarasa ketika di sajikan kepada anggota keluarga anda. Nasi Goreng Pattaya sangat cocok disajikan untuk sarapan makan siang ataupun malam.

sangat mudah kan membuat nasi goreng Pattaya....

SELAMAT MENCOBA....






Selasa, 12 Juli 2016

Cara Membuat Nasi Goreng Cina

Resep Nasi Goreng Cina

Bahan bahan :

1 mangkuk nasi putih
1 - 2 sendok mentega
Minyak makan
Minyak bijan
3 - 4 biji bawang putih ( yang sudah di tumbuk )
4 biji bawang merah ( yang sudah di potong2 )
Ayam secukupnya ( potong kecil2 )
Udang secukupnya
1 sendok besar pada salah ( yang sudah di tumbuk )
2 biji telur ayam

Bahan sayuran :

Lobak ( potong seperti dadu )
Cili padi ( potong di hiris2 )
Sayur kubis ( hiris panjang2 )
Daun bawang ( potong halus2 )

Cara membuatnya :
Masukkan mentega ke dalam nasi dan aduk sehingga merata.

Panaskan minyak makan dan minyak bijian, tumis bawang putih, diikuti dengan bawang merah. Kemudian masukkan ayam dan aduk. Masukkan sedikit air untuk menghentikan bawang dari terus masak.

Masukkan pula udang, cili padi dan ladah salah. Tepukan semua bahan, tuangkan telur dan aduk sehingga telur betul betul masak. Jika nampak kering boleh tambah minyak.

Masukkan garam dan gula. Kemudian masukkan nasi yang telah tercampur dengan mentega tadi. Aduk hingga merata lagi.

Terakhir sekali, masukkan sayur kubis dan daun bawang. Aduk rata dan biarkan sayur agak lembut, matikan api.

NASI SIAP DIHIDANGKAN...


SELAMAT MENCOBA....